Kodam V/Brawijaya Gelar Komunikasi Sosial

    Kodam V/Brawijaya Gelar Komunikasi Sosial

    Surabaya, - Waster Kasdam V/Brawijaya Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi, memimpin berlangsungnya komunikasi sosial bersama komponen bangsa di Aula Makodam V/Brawijaya pada Kamis (07/11/2024).

     

    Komsos bertajuk Merajut Persatuan dalam Keberagaman melalui Pemberdayaan Komunitas itu, dihadiri oleh sejumlah elemen masyarakat yang ada di Jawa Timur, khususnya di Surabaya.

     

    Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi, menjelaskan jika kegiatan itu merupakan program tahunan Kodam Brawijaya dalam rangka mendukung stabilitas nasional yang meliputi aspek sosial, ekonomi dan keamanan.

     

    “Program ini bertujuan menciptakan keterpaduan antar komponen bangsa dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, ” ucap Waaster Kasdam V/Brawijaya itu.

     

    Selain diskusi, kegiatan diisi dengan sesi tanya jawab, memberi kesempatan peserta menyampaikan pandangan dan aspirasi.

     

    “Interaksi ini diharapkan mempererat hubungan Kodam dengan berbagai komunitas di Jawa Timur, ” jelas Letkol Donny. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Kebersamaan Koramil Tandes dan Warga: Santunan...

    Artikel Berikutnya

    Bersama Staf Kelurahan Babinsa Simokerto...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Pangdam V/Brawijaya Komitmen Dukung Percepatan Pembangunan Infrastruktur
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna

    Ikuti Kami